Polres Kotawaringin Barat Gelar Minggu Kasih Bersama Jemaat Gereja GSJA Pangkalan Bun

Teropongindonesianews.com

Polres Kotawaringin Barat – Minggu Kasih kali ini dilaksanakan bersama dengan jemaat Gereja GSJA Suara Kenabian Ministri Pangkalan Bun di Jl. R. Mangku Kel. Raja Kec. Arut Selatan Kab Kobar yang dipimpin oleh Kanitbinkamsa Satbinmas Ipda Kamaludin bersama Personel Satbinmas, Minggu (2/6/2024) pagi.

Kegiatan minggu kasih yang dilaksanakan dengan tujuan mendekatkan Instusi Polri khususnya Polres Kobar dengan warga masyarakat yang beragama Nasrani di wilayah Kab. Kobar guna menjaring dan mendengarkan informasi tentang Kamtibmas dari para jemaat, sehingga diharapkan dari kegiatan tersebut para jemaat dapat memberikan Informasi dan saran kepada Polres Kobar sehingga kondusifitas Kamtibmas di wilayah Kab. Kobar tetap aman dan kondusif.

Dalam kegiatan juga disosialisasikan Call Center Polres Kotawaringin Barat dan Nomor WA Kapolres Kobar sehingga para jemaat apabila sewaktu-waktu melihat atau mengalami tindakan maupun gangguan Kamtibmas dapat segera menghubungi Polres Kotawaringin Barat sehingga segera dapat dilakukan upaya Kepolisian.

Kapolres Kobar AKBP Yusfandi Usman, S.I.K., M.I.K melalui Kasatbinmas Polres Kobar Iptu Wiyoto, S.Pd menerangkan bahwa kegiatan minggu kasih ini merupakan salah satu kegiatan yang dilakukan Polri sebagai upaya untuk menjaring dan menampung keluh kesah maupun permasalahan Kamtibmas yang terjadi di masyarakat Kab. Kobar, pungkasnya.

Ary gajahmada

Continue reading
Kapolres Kobar Hadiri Pelantikan Panwaslu Kelurahan Se – Kobar

Teropongindonesianews.com

Polres Kobar – Kapolres Kotawaringin Barat (Kobar) AKBP Yusfandi Usman, S.I.K., M.I.K., menghadiri pelantikan dan pengambilan sumpah / janji serta pembekalan bagi anggota panwaslu kelurahan/desa se – Kabupaten Kobar pada pemilihan serentak tahun 2024 di Ballroom Hotel Britz Pangkalan Bun, Jl. A. Yani, Kel. Baru, Kec. Arut Selatan, Minggu (2/6/2024) pukul 10.00 WIB.

Kegiatan yang diselenggarakan Bawaslu Kobari tersebut turut dihadiri unsur Forkopimda dan diikuti oleh seluruh calon anggota Panwaslu enam kecamatan pada pilkada serentak tahun 2024.

Pada kesempatan yang sama, sejumlah anggota Polres Kobar menggelar pengamanan untuk memastikan situasi kamtibmas yang kondusif selama pelantikan dan pengambilan janji serta pembekalan bagi calon anggota Panwaslu Kelurahan.

Hal itu disampaikan Kapolres Kobar sesaat sebelum memasuki Ballroom hotel tempat pelantikan, dimana terlihat anggota Polres Kobar yang bersiaga di luar maupun dalam.“Pada kegiatan ini pula, Polres Kobar menggelar pengamanan untuk memastikan kondusifitas kamtibmas selama kegiatan berlangsung.” pungkasnya.

Ary gajahmada

Continue reading
Kapolres Kobar Sosialisasikan Nomor WA Pribadi Ke Panwaslu

Teropongindonesianews.com

Polres Kobar – Guna menunjukkan komitmen menjunjung tinggi netralitas dalam Pilkada tahun 2024, Kapolres Kotawaringin Barat (Kobar) AKBP Yusfandi Usman, S.I.K., M.I.K., mensosialisasikan secara langsung nomor whalsapp pribadinya kepada panwaslu.

Sosialisasi tersebut diberikan Kapolres usai mengikuti kegiatan pelantikan dan penandatanganan sumpah janji panwaslu kelurahan/desa se – Kabupaten Kobar yang berlangsung di Ballroom Hotel Britz Pangkalan Bun, Minggu (2/6/2024) siang.

Dalam sosialisasinya, orang nomor satu di Polres Kobar ini secara langsung membacakan nomor whatsapp pribadinya didepan seluruh audience serta peserta kegiatan yang hadir.

“Hal ini merupakan sebuah komitmen kami selaku anggota Polri yaitu menjunjung tinggi netralitas dalam Pemilu,” ujar Kapolres.

Selain itu, hal ini bertujuan untuk mengajak seluruh panwas apabila ada anggota Polri khususnya personel Polres Kobar yang melakukan pelanggaran dalam kegiatan Pemilu dapat dilaporkan secara langsung via whatsapp ke Kapolres.

“Mari bersama – sama kita wujudkan Pemilu yang aman, damai, sejuk dan bersih menuju Indonesia emas 2045,” imbaunya.

Ary gajahmada

Continue reading
Peringati Hari Lahir Pancasila, DSBKB Gelar Acara Kirab dan Brokohan Pancasila

Teropongindonesianews.com

BLITAR – Peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2024 diperingati oleh Seniman dan Budayawan Blitar Raya dengan menggelar Brokohan Pancasila di Paseban Timur Aloon – Aloon Kanigoro, Kabupaten Blitar, Sabtu, (01/06/2024).

Acara tersebut diisi dengan alunan Tembang Macapat yang bertemakan Pancasila dengan berbagai macam Tembang Macapat. 

Rangkaian acara ini merupakan lanjutan dari Peringatan Hari Lahir Pancasila yang digelar di Kota Blitar, dimulai dari acara Doa Rahayu Nagari di Selasar Patung Bung Karno bersama sesepuh Bale Agung melaksanakan tetembangan Macapat yang dipungkasi dengan doa.

Setelah prosesi doa kemudian secara resmi rombongan kirab diberangkatkan oleh pimpinan UPT Perpustakaan Proklamator Bung Karno untuk diserahkan kepada Pengageng Kampung Pancasila dan para rohaniawan agama – agama dan tokoh masyarakat Desa Gaprang Kecamatan Kanigoro di Kabupaten Blitar.

Lanjut setelah prosesi penyerahan Pataka dan Panji Pancasila, kemudian Juru Kirab dan peserta kirab menuju Aloon – Aloon Kanigoro Kabupaten Blitar yang kemudiaan diserah – terimakan kepada sesepuh Bale Agung sebagai pejabat penerima.

Satu persatu Pusaka Kirab Pancasila diberikan kepada sesepuh Bale Agung yang dilanjutkan diserahkan kepada cantrik untuk ditempatkan di panggung acara Brokohan Pancasila.Dengan menjunjung tinggi nilai-nilai yang terkandung di dalam Pancasila bisa menjadikan sebuah konsep tauladan untuk membangun masyarakat yang dimana rasa untuk bergotong royong, kerja sama antar umat dan toleransi bisa dipegang teguh oleh masyarakat.

“Dengan konsep gotong royong yang terkandung di dalam nilai-nilai Pancasila bisa menjadi bagian dari teladan kemasyarakatan guna untuk membangun toleransi antar umat”, jelas Mbah Bre, Ketua DSBKB.

Tradisi brokohan ini merupakan upacara adat penyambutan kelahiran yang merupakan tradisi masyarakat khususnya Jawa, dan menjadi keunikan tradisi budaya yang masih dilestarikan masyarakat ditengah derasnya pengaruh budaya barat atau modern.

Adito

Continue reading
Kehadiran Presiden Jokowi ke Pekanbaru Riau, HMI Komisariat Hukum UIR Bentangkan Spanduk Soroti Ambaradulnya Pengelolaan Parkir

Teropongindonesianews.com

PEKANBARU NEGERI 1001 PARKIR –
Kunjungan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo ke provinsi Riau disambut hangat berupa aksi pemasangan spanduk oleh HMI KOMISARIAT HUKUM UIR di sejumlah titik di Kota Pekanbaru.

Spanduk tersebut bertuliskan sindiran sebagai bentuk kekecewaan terhadap maraknya permasalahan PARKIR di kota Pekanbaru.

Dalam agenda kunjungan kerja Presiden Jokowi di Bumi Lancang Kuning, 31 Mei 2024. Bagi HMI KOMISARIAT HUKUM UIR, kehadiran Presiden Jokowi membuka kembali ingatan rakyat khususnya warga kota Pekanbaru tentang rentetan permasalahan yang membawa nasib masyarakat Pekanbaru semakin berada pada kondisi tidak baik-baik saja yang terfokus dengan permasalahan PARKIR di kota Pekanbaru.

“Berbagai permasalahan silih berganti muncul dan tidak menemukan penyelesaian hingga kini, justru semakin parah. Permasalahan-permasalahan yang muncul justru diperparah oleh berbagai kebijakan pemerintah sendiri yang tidak berorientasi kepada rakyat,” Kilas balik maraknya permasalahan parkir beberapa waktu lalu yaitu Juru parkir dengan Driver ojek online.
ujar Aditya Prayoga Ketua Umum HMI Komisariat Hukum UIR, Sabtu (1/62024).


Dalam catatan HMI HUKUM UIR, lanjutnya, deretan permasalahan PARKIR yang hingga kini meresahkan masyarakat secara nyata diantaranya sering terjadi konflik antara juru parkir dengan pengguna kendaraan yang hingga menimbulkan perbuatan PIDANA disebabkan oleh masalah dianggap sepele yaitu parkir.
Seiring berjalan waktu permasalahan parkir dewasa hari ini di Kota Pekanbaru bukan lagi menjadi persoalan antar juru parkir dengan pengguna kendaraan saja, namun menjadi permasalahan antar kelompok yang lagi-lagi disebabkan oleh PARKIR.
Hal ini tentunya menjadi kekhawatiran warga Pekanbaru hilangnya dari rasa aman dan kenyamanan.

“Terlepas dari permasalahan PARKIR di kota Pekanbaru, Julukan kota Bertuah sebagai wajah Provinsi Riau berada di kota Pekanbaru pun mengalami kemunduran yang diantaranya, masih banyaknya masalah jalan berlubang di sejumlah ruas jalan, masalah sampah,banjir dan terutama permasalahan PARKIR di kota PekanbarTidak cukup sampai disini, lanjut Aditya,
Segala permasalahan dan kekurang yang terjadi di kota Pekanbaru dinilai akan meningkatkan potensi menjadi catatan sejarah yang sangat buruk bagi pemerintah kota Pekanbaru dari masa ke masa,”

Berangkat dari permasalahan ditengah masyarakat serta seluruh elemen yang ada,
HMI Komisisariat Hukum UIR kembali mengingatkan “BAHWA PEKANBARU SEDANG TIDAK BAIK-BAIK SAJA” dengan deretan problematika yang semakin menyengsarakan rakyat melalui aksi propaganda pemasangan spanduk di beberapa titik kota.
”Di antaranya jembatan flyover depan MTQ Jln.Sudirman, Pemasangan dilakukan oleh beberapa anggota tim transisi HMI Komisariat Hukum UIR ujarnya.

Pewarta: Jhon.

Editor: Santoso.

Continue reading